Halo Streight Face, Setelah berusaha melakukan pitching dan menggalang dana, salah satu momen penting yang terjadi dalam karier founder adalah ketika investor memberikan mereka term sheet atau lembar kesepakatan. Bagi kamu yang sedang melakukan penggalangan dana, sangat penting untuk memahami istilah apa saja yang terkandung dalam term sheet dan apa saja hal-hal yang perlu diperhatikan. Selengkapnya cek di bawah, ya! — Diah, Tech in Asia | | Yang harus kamu waspadai ketika melakukan negosiasi Term Sheet dengan investor Term Sheet adalah dokumen yang biasanya disiapkan investor yang mau melakukan investasi di salah satu perusahaan. Dokumen ini tidak mengikat pihak-pihak yang terkait di dalamnya sebelum kontrak yang sebenarnya dibuat. Apa saja hal yang harus diperhatikan? - Carilah pengacara: Temukan pengacara yang sudah berpengalaman menangani jenis transaksi yang kamu lakukan. Jika kamu sedang dalam proses mencari pendanaan dari pemodal ventura, maka carilah seseorang yang pernah melakukan transaksi VC, karena perjanjiannya tidak sama dengan ekuitas swasta lainnya.
- Hak dewan: Kebanyakan founder tidak masalah dengan menawarkan hak pengamat bagi dewan investor. Ini memungkinkan para founder untuk mendapatkan lebih banyak komitmen dari para investor dan meminta mereka memberi nilai lebih, tanpa memberikan mereka hak suara.
- Rencana exit: Investor dapat memaksa mereka untuk menjual perusahaan. Ini biasanya datang dalam bentuk hak seret, yang berarti pemegang saham mayoritas pada dasarnya dapat memaksa pemegang saham minoritas untuk bergabung dalam penjualan startup.
Kamu bisa membaca panduan lengkap dalam melakukan negosiasi Term Sheet dengan investor, lewat artikel khusus pelanggan Tech in Asia ID+ | | Sea Group jadi pemegang saham Bank BKE Otoritas Jasa Keuangan telah mengonfirmasi bahwa Sea Group telah jadi salah satu pemegang saham PT Bank Kesejahteraan Ekonomi (atau Bank BKE). Banyak pihak mengatakan, langkah ini dilakukan sebagai persiapan merilis produk perbankan digital untuk pasar Indonesia. Saat ini OJK sedang dalam tahap perampungan aturan mengenai bank digital. Regulasi tersebut yang ditargetkan selesai pada pertengahan 2021. Sea Group diketahui tengah berupaya mengembangkan bisnis fintech di Asia Tenggara. Induk perusahaan Shopee itu telah mengantongi lisensi perbankan digital dari otoritas keuangan Singapura pada akhir 2020. Baca selengkapnya tentang langkah induk perusahaan Shopee yang mengakuisisi Bank BKE di sini. | | Setiap bulannya pemilik akun gratis Tech in Asia Indonesia berkesempatan untuk membaca satu artikel premium pilihan kami. Baca gratis artikel di bawah atau lihat artikel premium lainnya. | | | Kenapa email marketing masih dipakai banyak perusahaan? Dengan jumlah pengguna email yang lebih banyak dibanding media sosial, pemasaran lewat medium ini punya potensi yang besar (dan lebih murah) untuk dicoba. Baca gratis di sini (khusus pengguna terdaftar). | | Harga Bitcoin makin melambung - Harga Bitcoin disebut melambung hingga Rp728 juta per keping. Angka ini jadi rekor tertinggi karena pada awal Februari 2021 Bitcoin masih berada di kisaran harga Rp600 juta per keping.
- Nilai mata uang kripto ini terus meroket karena kebijakan suku bunga rendah dari bank sentral Amerika Serikat yang membuat dolar melemah.
- Tesla, yang baru-baru ini melakukan investasi besar terhadap Bitcoin dan menyatakan menerima pembayaran dengan Bitcoin juga jadi salah satu alasannya.
Investigasi Luckin Coffee berlanjut - CEO Luckin Coffee Jinyi Guo tak terbukti melakukan pelanggaran setelah pemeriksaan yang dilakukan oleh tim investigasi internal.
- Proses pemeriksaan tersebut telah melibatkan wawancara terhadap sekitar empat puluh orang, serta pemeriksaan pada lebih dari 50.000 dokumen transaksi, kebijakan, dan prosedur perusahaan, hingga email korespondensi.
- Tuduhan pelanggaran muncul setelah sejumlah anggota tim Luckin Coffee melayangkan surat petisi kepada dewan komisaris dan para pemegang saham untuk mencopot Guo dari jabatan CEO.
Space X dikabarkan raih pendanaan baru - Pendanaan sebesar Rp11,9 T ini dipimpin oleh Sequoia Capital dengan partisipasi dari Valor Equity Partners, Coatue Management, D1 Capital Partners, dan Fidelity Investments.
- Pada putaran pendanaan sebelumnya, SpaceX berhasil menghimpun dana sekitar Rp28 T yang meningkatkan valuasi mereka menjadi Rp647 T.
| | Pelajari cara membangun aplikasi bersama Microsoft di #DevCon21 Membangun aplikasi bukan cuma soal membuat barisan program. Kamu juga perlu memahami tahapan proses yang cukup penting agar dapat menciptakan aplikasi dengan solusi yang inovatif yang dapat memenuhi kebutuhan individu maupun bisnis kamu. Di acara Microsoft Indonesia Developer Conference (#DevCon21), Microsoft menghadirkan sesi khusus untuk developer—baik citizen developer maupun professional developer—yang ingin belajar membuat aplikasi dari para praktisi ternama. Cari tahu bagaimana cara membuat aplikasi dengan bahasa pemrograman, tool, dan platform pilihanmu. Bahkan, kamu bisa buat aplikasi tanpa ngoding sama sekali. Daftar gratis di sini. | | - [Gratis] Fintech Forum with AWS | 23 Februari 2021
Konferensi setengah hari yang membantu kamu mendapatkan insight tren terdepan berbagai teknologi yang merevolusi fintech. Daftar di sini. - [Gratis] Microsoft #DevCon21 | 25 Februari 2021
Pelajari bagaimana komputasi awan bisa jadi salah satu teknologi terpercaya untuk meningkatkan nilai ekonomi digital di Indonesia. Daftar di sini. - [Berbayar] Tech in Asia PDC'21 Virtual | 7-8 April 2021
Kuasai praktik terbaik dalam mengembangkan produk yang berorientasi pada hasil dari Grab, Zoom, HappyFresh, dan lainnya. Dapatkan tiket early-bird hanya Rp210.000 (harga normal 700.000) di sini. - [Berbayar] Cap Table Management | 24 Februari 2021
Apa saja kesalahan umum dalam menyusun cap table dan cara menghindarinya? Simak selengkapnya lewat diskusi yang dibawakan COO Tech in Asia Maria Li dan Partner Golden Gate Ventures, Michael Lints. Daftar sekarang! | | Terima kasih karena kamu sudah baca sampai habis. Newsletter ini dibuat dengan cinta (dan sedikit kafein) oleh tim marketing Tech in Asia Indonesia. Sampaikan kritik, saran, dan komentar kamu seputar newsletter kami lewat form ini. Jangan sampai ketinggalan berita harian seputar industri startup Indonesia. Simpan email indonesia@techinasia.com ke kontakmu, atau pindahkan email ini ke primary inbox. Tidak ingin menerima semua email dari kami lagi? Kamu bisa berhenti berlangganan newsletter (tentunya kami bakal sedih!) | | | | |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar