Iwanbanaran.com - Cakkkk...mungkin dalam 3 hari terakhir adalah hari yang melelahkan bagi IWB karena semua akun IWB dibobol dan di Acak Acak. Mulai dari Facebook, twitter sampai Google ataupun YouTube. Asliii....sampai gemetar karena hanya berselang 20 menit akun Facebook ditake over. Profile berubah dan nama juga berbeda yakni Elizabeth Olsen. Kemudian akun Google juga sign out tiba-tiba termasuk Twitter. Alamaakkk !! Semua Akun IWB dibobol dan diacak-acak, apa yang terjadi ?
Kejadian ini berawal dari sebuah email masuk cak. Jujur bukan hal baru karena IWB sudah biasa menerima email yang memiliki indikasi phissing ataupun Ransomware dsb. Tapi email kali ini betul-betul berbeda aja. Dan IWB yakin, potensi untuk mengelabui sangat terbuka mengingat pada saat kita cek email seolah-olah datang dari akun resmi Youtube. Alamat Email berasal dari No-Reply@Youtube.com...catat cak...No-Reply@Youtube.com....betul-betul asli....
Disana tertulis ancaman bahwa jika IWB tidak meregistrasi ulang atau isi form yang dikeluarkan YouTube, mereka akan membekukan akun IWB. Disini tertegun cak...waahhh, kok serem ya. Tapi yang membuat IWB tidak percaya adalah....kenapa file yang disisipin adalah ZIP file ? Di sana juga terlampir sebuah video official yang menerangkan bahwa registrasi ulang diperlukan untuk memberikan monetisasi pada video Short. Tapi jujur...kepercayaan IWB hanya 20 %....feeling hati ora enak blas cak..
Dan untuk memastikan IWB kontak langsung ke Google Service message via jalur berbeda. Disana IWB dilayani dengan baik....kemudian IWB share screen capture email yang masuk. Cukup lama cak mereka ngecek....dari 3 menit mereka meminta tambahan sampai 6 menit total. Catet cak... Sekali lagi sampeyan catat bahwa ini adalah Google service message resmi. Bukan diluar dari website Google. Dan hasilnya ? " Ini sepertinya adalah email resmi, jadi dont worry..." serunya. Weeehhh, disini rasa kekeuh ambrol cak...
Kepercayaan IWB meningkat menjadi 50%.....tapi asli cak, hati IWB gundah gulaanaaaa. Raguuu tapi kok Google bilang semuanya okeeee. Di depan komputer IWB masih merenung lama. Entah kenapa ketika tangan ingin menggerakkan mouse untuk ngeklik seperti tertahan. Kebimbangan antara takut akun dibekukan namun disisi lain curiga. Nah...dari sini IWB teringat dengan youtuber Kondang. Salah satu teman yang memiliki relasi luar biasa luas. Dan akhirnya melalui doi, dapat konfirmasi dari Youtube Indonesia bahwa itu adalah email asli. Disinilah bencana terjadi...
Keraguan IWB buang jauh-jauh. Dan akhirnya IWB klik zip file tsb.... Kemudian kita disuruh memasukkan password yang sudah diberikan. Di sana kita menemukan file seolah-olah PDF namun IWB heran...kok extension belakangnya adalah SCR (Screen Saver). Ini sangat aneh dan tidak biasanya. Namun karena sudah keracunan informasi yang IWB anggap sahih.... Mulai dari Google service serta departemen YouTube Indonesia, IWB paksa untuk klik dua kali dan tiba-tiba air komputer ngeblank hitam....
Kita seperti masuk prompt PC.... Tanpa reaksi apapun dan hanya butuh 3 detik layar kembali normal. Lhooo terus mana formnya ?? disini IWB sudah mulai gelisah. Segera IWB cek akun Youtube dll...syukurlah semua aman cak. Namun yang membuat IWB kaget, email dari Youtube yang akhirnya ketahuan sebagai Phissing kok ilang ? lhoo di inbox kok nggak ada ? gileee nihhh. IWB cek di Trash email juga zonk. Kok aneh ya..IWB garuk-garuk kepala. Dan ternyata kegelisahan tsb terjawab..
Hanya berselang 15 - 20 menit.... Tiba tiba seluruh akun IWB berdering alias alert tanda bahaya memberikan peringatan. Dari email yang sign out sendiri...termasuk twitter dan juga Facebook. Darah langsung turun kedengkul cak. Karena IWB sedikit paham bagaimana cara kerja virus pembajak...IWB langsung gercep membuka Mac karena PC IWB sudah terinfeksi. Jadi mustahil melakukan aktivitas dari PC yang biasa IWB gunakan. Dari Laptop Mac IWB langsung rubah semua password......
Namun tidak berjalan mulus karena beberapa kali seperti ada "tangan" yang juga masuk berusaha mengambil alih akun. Disini IWB sampe gemetar cak....begitu cepatnya para " Bajing*n" tsb bergerak membuat IWB betul-betul panik. Dan pada akhirnya hanya satu yang bobol yakni Facebook Iwanbanaran. IWB sudah nggak bisa akses dan profile pribadi berubah menjadi elizabeth olsen. Tidak lama muncul email dari FB bahwa akun FB IWB di suspend karena menyalahi aturan komunitas. Mungkin pembajak sudah menggunakan FB IWB untuk hal yang tidak senonoh...entahlah....
IWB masih untung dan gercep karena jika terlambat sedikit niscaya akan sangat sulit untuk mengembalikan akun Youtube atau Google. Apalagi jika pembajak sudah merubah semua data atau bahkan melakukan live streaming crypto dll. Sebab Google bakal ngebanned permanen akun kita. Apapun itu alhamdulilah akun IWB sudah kembali kendati sekarang masih ada aja tangan-tangan yang berusaha membobol akun IWB. Bahkan semalam saja masih ada notifikasi Google yang memberitahukan adanya tindakan mencurigakan berusaha masuk dan take over....
Last....Maka dengan artikel ini IWB sarankan hati-hati jangan pernah ngeklik apapun kendati seolah-olah berasal dari email terpercaya seperti Google ataupun Facebook. Karena kini para pelaku phissing sudah semakin canggih bahkan sekelas google atau YouTube service official aja bisa terkecoh. Selalu waspada karena kejadian yang IWB alami bisa saja menimpa sampeyan semua pula. Waspadalah-waspadalah....(iwb)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar